Psychedelico Patchouli

Guess what… Essential Oil yang satu ini adalah favoritku. Bukan hanya karena kegunaannya yang pas dengan kebutuhanku tetapi juga karena latar belakang kisahnya yang eksotik.

Nama latinnya adalah Pogostemon cablin. Tak cukup banyak yang tahu bagaimana wujudnya, tetapi sebenarnya sangat akrab di kebudayaan kita. Dalam bahasa Indonesia atau Melayu, rumpun semak ini disebut Nilam. Dan memang Nilam banyak tumbuh di region tropis Asia Tenggara, termasuk Indonesia. Yeay! Pemanfaatan minyak Nilam rupanya sudah setua sejarah. Kebanyakan dipakai sebagai aromatik parfum, sabun dan dupa meditasi, sesuai dengan asal kata Patchouli yaitu ‘patcholi’ yang berarti mengharumkan. Orang Indialah yang menggunakannya sebagai pewangi kain dan syal sejak 1880-an. Di  tahun 1960-an, ketika Generasi Bunga tengah marak, minyak Nilam banyak digunakan oleh kaum hippy, bahkan menjadi semacam identitas dari jiwa yang bebas.

Meskipun Nilam atau Patchouli ini satu familia dengan Mint tetapi ia memiliki aroma musk yang sangat kuat. Sebagai essential oil, Nilam diperah dengan cermat melalui proses steam distillation dari keseluruhan rumpun semaknya (termasuk akar, batang, dan daunnya)

Tidak hanya menjadi wewangian, minyak Nilam pun baik untuk merawat kulit. dalam hal ini perawatan kecantikan untuk jenis kulit cenderung kering. Karena itulah aku memanfaatkannya sebagai pelembut kulit dengan mencampurnya pada vco atau krim pelembab tubuh. Kadang kuteteskan juga pada shampoo atau hair conditioner.

Sebagai aromaterapi, minyak Nilam bisa didiffuse untuk menenangkan pikiran. Di Young Living, selain berdiri sendiri sebagai single oil, Patchouli juga terdapat dalam oil blend Peace & Calming® dan Magnify Your Purpose™.

Data terkini, Patchouli Essential Oil menjadi gimmick dalam Grand Opening Young Living Indonesia. Dikemas khusus dalam botol 5-ml dan diberi gold ribbon label bertuliskan “Indonesia”. Patchouli yang semula hanya bisa diorder via SO ke Amerika atau Australia kini bahkan hadir di Indonesia.

 

Sumber:

https://www.youngliving.com/blog

 

Happy Oiling,

The Hearty Oil

Start your Oil Journey here

*Dilarang mengcopy atau menyebarluaskan artikel ini tanpa izin.

*Disclaimer: Informasi yang disampaikan di dalam website ini berdasarkan pada pengalaman kami dalam memakai Young Living essential oils. Pernyataan dan produk yang disebutkan dalam website ini tidak diuji oleh badan POM dan tidak ditujukan untuk mendiagnosa, mencegah, mengobati maupun menyembuhkan suatu penyakit. Mohon merujuk pada disclaimer lengkap kami di sini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *